Sekedar Basa Basi Ngeblog

Wow, setelah sekian lama ga ngeblog banyak hal yang berubah dalam ngeblog. Entah itu cuma perasaan saja atau memang sudah banyak yang berubah. Yang pasti bagi saya memang berubah, hehe

Ok, ini mungkin postingan saya di blog baru ini, saya ingin mencoba berbagi banyak pengalaman di blog ini, entah sekedar iseng, coret-coretan kecil atau apapun. Yah walaupun nanti ga bisa selalu update. Maklum banyak kegiatan inti buat menyambung
hidup, hehe ( curhat bang ).

Buat postingan yang pertama saya mungkin ga banyak yang mau di sampaikan cuma sekedar
basa basi saja buat blog baru ini. Karena memang belum ada yang perlu di sampaikan. 

Mungkin setelah sekian banyak pengguna Internet sudah banyak yang tau apa itu blog, tapi fungsi blog itu sendiri masih banyak yang belum paham. Saya sering kali di tanya oleh rekan ataupun teman di dunia nyata, " Apa sih enaknya ngeblog?". Sekilas mungkin hanya pertanyaan simple, tapi jika di jabarkan mungkin akan memelukan berhalaman-halaman jika di bukukan. Untuk itu saya sekedar memberikan sedikit pemahaman apa itu blog.

Blog bisa di katakan sebagai jurnal. Etah itu mengenai berita, curhatan, atau sekedar pemikiran-pemikiran kecil yang kemudian di sebarkan melalui media internet. Jadi bisa di bilang blog juga termasuk sumber berita atapun sumber pengetahuan.

Ok, sekarang untuk pertanyaan " Apa sih enaknya ngeblog? ", saya katakan, banyak keuntungan dari ngeblog. Selain kita menyampaikan ilmu , pengalaman ataupun berita yang kita dapatkan, blog juga mengasah kemampuan menulis kita. "Cuma itu aja keuntungannya ?". Tidak ! masih banyak keuntungan- keuntungan lain yang tidak bisa saya jelaskan. Karena fungsi blog itu sendiri berkembang seiring jaman. 

Dengan ngeblog juga membawa kita untuk terus memacu nalar dan pemikiran-pemikiran kita akan ilmu pengetahuan. Oleh karena itu ngblog sangat di sarankan bagi para pelajar. 

Oleh karena mulailah membuat catatan-catatan kecil maka anda akan bisa menikmati bagaimana ngeblog itu. Yang di utamakan adalah rutinitas maka anda akan merasakan manfaat ngeblog tersebut.

So singkat kata , happy blogging All ―

1 comment:

  1. ngeblog itu buatku seperti latihan... makin sering ngeblog, makin terasah kemampuan menulis kita. :D

    bisa jadi suatu saat dengan tulisan kita bisa melanglang buana ke luar negeri? who know? :D

    ReplyDelete

Powered by Blogger.